Sabtu, 30 Maret 2013

Doorway Page



Teknik Doorway Page termasuk kedalam SEO Onpage. Ciri khusus dari teknik ini adalah memaksimalkan satu atau dua kata kunci dalam sebuh artikel. Trik ini juga sering disebut sebagai perulangan kata kunci di dalam kalimat. Perhatikan artikel yang saya buat tentang teknik SEO berikut :

Ada dua macam teknik SEO yang biasa diterapkan, yakni Whitehat SEO dan Blackhat SEO. Whitehat SEO adalah teknik yang lazim digunakan dalam optimisasi search engine. Sementara Blackhat SEO adalah kebalikannya. Teknik Whitehat SEO dan Blackhat SEO pada dasarnya mirip. Contohnya, dalam optimisasi keyword. Cara yang lazim (Whitehat SEO) adalah membuat keyword yang relevan dengan judul dan isi website. Sedangkan dengan cara Blackhat SEO, keyword yang dibuat bukan hanya berkaitan, namun kerap ditambahi keyword yang tidak ada hubungannya dengan judul atau isi website. Teknik Blackhat SEO ini digunakan agar web terindeks mesin pencari walaupun tidak ada kaitannya sama sekali dengan yang dicari oleh seseorang.

Setiap kalimatnya memaksimalkan kata kunci yaitu Whitehat SEO dan Blackhat SEO. Di kata kunci Blackhat SEO yang saya cetak tebal, saya juga menambahkan Inbound Link menuju artikel yang berkaitan dengan Blackhat SEO.

Teknik Doorway Page adalah yang paling mujarab dari seluruh teknik Blackhat SEO. Walaupun tetap saja beresiko untuk di banned google. hehehe

Link Farm



Link berarti tautan, Farm berarti kebun, jadi bila digabungkan berarti kebun link. Teknik ini tidak jauh berbeda dengan keyword stuffing. Bedanya, pada setiap kata kunci terdapat link yang mengarah ke situs sendiri atau situs luar. Jadi dalam situs ini terdapat ratusan bahkan ribuan link. Tujuanya agar mesin pencari memperhitungkan banyaknya link yang dikumpulkan dalam situs, apalagi jika disana ada link dari situs semacam facebook, google dan situs terkenal lainnya. Teknik ini bisa digolongkan dalam dua kategori, SEO Onpage dan SEO Offpage.

Membuat Hidden Text / Teks Tersembunyi



Teknik ini digunakan dengan PHP, CSS, ataupun dengan skrip HTML biasa. Tujuannya adalah untuk menyembunyikan kata kunci yang ditanam ke dalam situs agar tidak terlihat oleh pengunjung.
Contoh :

<head>
<title>Obat Kuat Herbal</title>
</head>
<body>
<p>Obat Tahan Lama Ereksi</p>
<p>Memuaskan Wanita</P>
</body>
Tulisan diatas otomatis masih terlihat oleh pengunjung. Sekarang kita rubah sedikit skripnya.
<head>
<title>Obat Kuat Herbal</title>
<style type=”text/css”>
body, td, th {color:#FFFFFF;}
body {background-color: #FFFFFF;}
</style></head>
<body>
<p>Obat Tahan Lama Ereksi</p>
<p>Memuaskan Wanita</P>
</body>

Maka teks asli pun tidak akan terlihat. Sebenarnya teks tersembunyi ini bisa kita deteksi dengan cara sederhana. Anda bisa memblok semua halaman website dengan cara tekan Ctrl+A pada keyboard.

Keyword Stuffing



Teknik ini adalah memasukkan sebanyak mungkin keyword pada skrip Meta Tag. Kadang keyword yang dimasukkan sama sekali tidak mempunyai hubungan dengan tema website. Tujuannya agar mesin pencari memasukkan website kita kedalam kategori berdasarkan keyword yang dimasukkan.
Contohnya, jika anda membuat website dengan tema Obat Herbal, pada skrip Meta Keyword kita masukkan kata kunci yang jumlahnya banyak.

<meta name=”keywords” content=” toko online, computer, ebook, internet marketing, membuat website, hosting gratis, flash page, hacking, tutorial blogging, programming, bisnis online, multi level, widget unik, wordpress pemula”/>

semua keyword yang dimasukkan tidak ada hubungannya dengan tema website. Yang ada malah keyword untuk website dengan tema internet.
Seiring berjalannya waktu, mesin pencari akan menyadari kelemahan mereka dan melakukan perbaikan, sehingga teknik ini tidak lagi berhasil.

Blackhat SEO



Perbedaan yang paling jelas antara Whitehat SEO dan Blackhat SEO adalah yang disebut belakangan justru menggunakan cara yang tidak etis untuk menaikkan posisi website di mesin pencari. Cara ini cukup beresiko, karena jika mesin pencari mengetahui anda menggunakan teknik Blackhat SEO, maka website anda bisa ditendang sehingga tidak terdaftar di mesin pencari.

Beberapa teknik Blackhat SEO yang cukup sering digunakan adalah :

  1. Keyword Stuffing, yaitu memasukkan sebanyak mungkin keyword pada skrip Meta Tag
  2. Hidden Text, menyembunyikan kata kunci agar tidak terlihat oleh pengunjung
  3. Link Farm, membuat kebun link
  4. Doorway Page, menulis artikel dengan memaksimalkan satu atau dua kata kunci

Optimisasi Konten



Content Is The King adalah peribahasa yang berlaku di dunia maya. Penulisan artikel atau konten yang original, asli dari karya dan pola pikir kita, yang akan menjadi ciri khas kita. Hendaknya jangan melakukan copy paste artikel dari situs orang lain karena google bisa menganggapnya sebagai spam. Jika ingin meng-copy lebih baik mengedit beberapa kalimatnya dan sertakan sumber artikel tersebut.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menulis artikel adalah :

  1. Masukkan judul di kalimat pertama
  2. Masukkan semua kata kunci yang kita inginkan ke dalam artikel
  3. Berikan informasi yang berguna dan sedang hangat dibicarakan, atau dengan kata lain, baru.
  4. Gunakanlah bahasa yang mudah dimengerti oleh pengunjung.
  5. Untuk para blogger, jangan menutup tempat untuk pengunjung meninggalkan komentar. Dan usahakanlah membalas komentar dari pengunjung.
  6. Jika memungkinkan, masukkanlah beberapa Inbound link dan Outbound link ke dalam konten